Kamis, 25 Oktober 2012

Individu, Keluarga dan Masyarakat


  • Individu 
Individu adalah bagian terkecil dari suatu kelompok masyarakat yang tidak dapat dipisah lagi menjadi bagian yang lebih kecil. Manusia dikatakan sebagai individu jika keseluruhan jiwa dan  raganya mempunyai ciri khas tersendiri. Jika individu berhasil menyesuaikan diri sebagai bagian dari masyarakat artinya ia telah menemukan kepribadiannya.


Peran Individu di dalam Keluarga:

Peran Ayah : adalah sebagai suami dari istri dan anak-anak, berperan sebagai pencari nafkah,  pendidik, pelindung dan pemberi rasa aman, sebagai kepala keluarga, sebagai anggota dari kelompok sosialnya serta sebagai anggota dari kelompok sosialnya serta sebagai anggota masyarakat dari lingkungannya. 


 Peran Ibu      : Adalah sebagai istri dan ibu dari anak-anaknya, ibu mempunyai peranan untuk mengurus rumah tangga, sebagai pengasuh dan pendidik anak-anaknya, pelindung dan sebagai salah satu kelompok dari peranan sosialnya serta sebagai anggota masyarakat dari lingkungannya, disamping itu juga ibu dapat berperan sebagai pencari nafkah tambahan dalam keluarganya. 


Peran Anak : Adalah untuk melaksanakan peranan psikosial sesuai dengan tingkat perkembangannya baik fisik, mental, sosial, dan spiritual.

Peran Individu dalam Masyarakat:
Peran individu di dalam masyarakat adalah untuk mengembangkan pola hidup sesuai dengan norma-norma, nila-nilai dan adat istiadat yang berlaku dia dalam lingkungan masyarakt tersebut.


  • Keluarga
Keluarga adalah satu kelompok kecil dalam yang terdapat di dalam masyarakat. Keluarga merupakan gabungan dari beberapa individu yang memiliki keterikatan satu sama lain dan tanggung jawab antar sesama individu tersebut.



Peran Keluarga dalam Individu:

Peran keluarga di dalam individu ada 4, yaitu :
1.Untuk melindungi tiap individu di dalam keluarganya tersebut.
2.Untuk memenuhi kebutuhan pokok tiap-tiap individu di dalam keluarga tersebut.
3.Untuk mendidik tiap individu di dalamkeluarga tersebut.
4.Untuk mengajak tiap individu di dalam keluarganya untuk ikut bersosialisasi dengan  lingkungan di sekitarnya.

Peran Keluarga dalam Masyarakat:
Peran keluarga di dalam masyarakat adalah untuk membangun keharmonisan dengan anggota individu yang lainnya.

  • Masyarakat
Masyarakat adalah kelompok terbesar dalam satuan keseluruhan individu. Masyarakat merupakan sekelompok individu yang saling berinteraksi satu sama lain dan adanya keterikatan untuk mecapai tujuan bersama. Di dalam masyarakat setiap individu wajib untuk saling memahami karakter masing-masing. Maka dengan begitu arti keunikan tiap individu dapat menjadi lebih jelas dan bermakna. 


Peran Masyarakat dalam Individu:

Peran masyarakat di dalam individu ada 2 , yaitu :
1.Adalah untuk mengembangkan akal budi dan pola berpikir setiap individunya.
2.Adalah untuk memberikan hak kepada individu untuk memenuhi kebutuhan yang paling penting.

Peran Masyarakat dalam Keluarga:
Peran masyarakat di dalam sebuah keluarga adalah untuk mempererat tali persaudaraan anggota keluarga satu dengan anggota keluarga yang lainnya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar